Dette Deram L. Belen

Catatan: tak ada gajah yg dibunuh utk foto ini, gaes. Gading ini koleksi kuno yg beredar dr generasi ke generasi. 
Dette, Perempuan, dan Gading ⠀

Dette Deram L. Belen @dette_langobelen jelas bukan perempuan biasa. Bagi saya, Dette adalah simbol kekuatan, keberanian, dan welas asih.

Dia tumbuh menyaksikan begitu banyak perempuan NTT ditinggal suami kawin lagi. “Asal punya gading buat mas kawin, laki-laki bebas poligami. Ada yang sampai punya lima istri.” Adat pun, sayangnya, membuka luas praktik poligami. “Kemampuan menafkahi istri, lahir dan batin, tak pernah jadi pertimbangan poligami. Perempuan ya harus nurut.” Yang tak mau dimadu, memilih menjanda. ⠀

Akibatnya, jumlah janda di NTT relatif tinggi. Sebagian besar mereka tak tercatat dalam statistik kependudukan, karena sedari awal hanya dinikahi secara adat. Perceraian, tentu saja, memojokkan posisi perempuan. Mereka harus menanggung nafkah anak-anak, belum lagi kebutuhan beragam upacara adat. “Mahal juga biaya adat. Misalnya, menyumbang babi atau kambing, saat upacara pernikahan atau pemakaman.”

Prihatin dengan kondisi perempuan NTT, Dette sengaja memilih tetap lajang. Tak mau menikah. Dia tak peduli anggapan orang. “Lebih baik tenaga dan pikiran saya untuk membantu para ina di NTT. Kami harus berdaya.” ⠀

Lulus kuliah dari Fakultas Pertanian Universitas Cendana, 1992, Dette diminta jadi pegawai negeri. “Tinggal datang wawancara dan saya langsung diterima.” Tapi, Dette tak mau. Dia memilih bergerak di lapangan, bersama para perempuan Suku Lamaholot, Lembata dan Adonara.

Pilihan melajang membawa konsekuensi. Tak ada lelaki yg membawa gading mas kawin untuk Belen. Padahal, gading adalah harta keluarga yang suatu saat bakal digunakan oleh adik atau keponakan lelaki untuk meminang gadis. ⠀

Tak ingin mengecewakan orang tua, Dette menabung. Dia ingin beli sendiri gading untuknya. “Utang pun tak apa.” Pada 2014, keinginan Dette terwujud. Dia beli sebuah gading dengan panjang satu meter seharga Rp 75 juta. “Saya lega, gading sudah di rumah.” Sekarang, orang tak ada lagi yang usil bertanya tentang status Dette. ⠀

PUBLISHED BY Puan Indonesia
Go Top